Rabu, 11 April 2012

Cara Alami Memutihkan Gigi

Cara memutihkan gigi ataupun cara mencerahkan gigi sangat gampang kok...datang saja kedokter gigi pasti beres. Disini bukan cara dokter gigi memutihkan gigi yang akan saya infokan, tapi Dental Health tips kali ini yaitu cara alami bagaimana memutihkan gigi. Tertarik...? Oke dech simak saja ulasan singkat dibawah ini.
Bahan alami untuk memutihkan gigi diantaranya adalah :
1. Buah Stroberi
Kandungan asam malat dalam stroberi mampu mengubah warna gigi menjadi lebih putih. Tapi jangan terlalu sering menggunakannya, sebab kandungan asam malatnya dapat merusak email gigi.
Bagaimana cara memutihkan gigi dengan buah stroberi...? Hancurkan satu stroberi matang dan gosokkan pada gigi. Diamkan kurang lebih sekitar 10 menit. Setelah itu sikat gigi anda sampai bersih dengan pasta gigi.
2. Baking Soda
Baking soda bersifat menghilangkan noda pada gigi. Namun, baking soda juga dapat merusak gigi. Karena itu seperti halnya stroberi, baking soda tidak boleh sering diaplikasikan pada gigi. Penggunaan baking soda kira-kira satu atau dua bulan sekali.
Bagaimana cara memutihkan gigi dengan baking soda...? Oleskan baking soda keseluruh permukaan gigi, diamkan kira-kira 10 menit. Kemudian gosoklah gigi sampai bersih dengan pasta gigi.
3. Kulit Jeruk Lemon
Kulit jeruk lemon juga dapat dimanfaatkan untuk mencerahkan warna gigi.
Bagaimana cara memutihkan gigi dengan kulit jeruk lemon...? Kupas buah lemon dan pisahkan kulitnya. Gosokkan kulit lemon pada permukaan gigi secara menyeluruh kurang lebih selama lima menit. Setelah itu sikat gigi anda sampai bersih dengan pasta gigi.
Demikianlah tips dan cara memutihkan gigi dengan bahan-bahan alami, jika anda kurang puas dengan hasilnya, sebaiknya datang saja kedokter gigi ya...? Semoga bermanfaat...Regard.


EmoticonEmoticon