Jumat, 06 Desember 2013

Burung Rangkok Papua (Rhyticeros Plicatus)

Burung Rangkok Papua (Rhyticeros Plicatus)
burung rangkok, rangkok papua, burung enggang, burung rangkong
Image : ibc.lynxeds.com
Penyebaran : Maluku, Papua New Guinea, Kepulauan Bismarck, Kepulauan Solomon
Habitat : Hutan dan dataran rendah
Makanan : Buah-buahan, serangga, reptil kecil
Ukuran : 91 cm
Burung Rangkok biasanya bertelur antara 1-5 butir di lubag-lubang pohon besar.
Ciri Burung Rangkok Papua :
Rangkok Jantan Dewasa
1. Bulu tubuh hitam
2. Bulu di kepala berwarna orange atau keemasan
3. Bulu di tenggorokan berwarna putih
4. Bulu ekor berwarna putih
5. Disekitar mata dikelilingi kulit warna biru pucat
Rangkok Betina Dewasa
1. Bulu tubuh hitam
2. bulu di kepala berna hitam
3. Bulu ditenggorokan berwarna putih
4. Bulu ekor berwarna putih
Burung Rangkok Papua ini ataupun burung rangkong atau burung enggang yang lainnya termasuk burung yang sudah langka di Indonesia, jangan sampai anda mengambilnya untuk dipelihara jika anda tidak ingin berhubungan dengan pihak yang berwajib, biarkan mereka lestari dialamnya, jika ingin menikmati keindahan burung ini cukup datang aja ke kebun binatang ya...?

Kamis, 05 Desember 2013

Eurasian Lynx (Lynx lynx)

Eurasian Lynx adalah jenis kucing dengan ukuran tubuh yang lebih besar, wana bulu coklat kemerahan dengan totol hitam merata keseluruh tubuhnya, ciri menonjol yang mudah dikenali dari Eurasian Lynx adalah adanya bulu berdiri di ujung telinga bagian atas sehingga membuat tampilan dari hewan tampak cantik.
Penyebaran : Skandinavia, Eropa Timur, dan Asia Tengah
Habitat : Hutan semak tebal dan tandus, daerah lereng pegunungan berbatu
Makanan : Kelinci, tikus, belibis, babi hutan, rubah dan rusa
Reproduksi : 1-4 anak sepanjang tahun
Keistimewaan linx ini kayak macan atau harimau bahkan kalau saya bilang lebih ciamik lagi karena eurasian lynx ini mampu membunuh binatang mangsanya yang ukurannya empat kali lebih besar dari ukuran badannya sendiri.
Linx memangsa buruannya dengan cara menggigit pada daerah leher mangsanya. Kelebihan Lynx yang lainnya adalah merupakan pendaki yang baik dan dapat menggunakan pohon sebagai tempat untuk serangan dari atas.
Eurasian lynx ini aktif pada pagi dan sore hari, sedangkan pada siang dan malam hari untuk beristirahat.
Di Eropa Eurasian Linx juga banyak dipelihara dirumah sebagai hewan kesayangan, karena memang bisa jinak dengan manusia.

Burung Cendrawasih Lesser (Paradisaea minor)

Burung Cendrawasih Lesser (Paradisaea minor)
Burung Cendrawasih Lesser
Asal : Papua New Guinea
Penyebaran : Papua New Guinea
Habitat : Hutan dataran rendah
Makanan : Buah, daun, kadal dan katak
Ukuran Tubuh : 34 cm
Jumlah Telur : 2 butir
Burung Cendrawasih Lesser Jantan suka berkumpul di pohon tertentu bersama-sama di pagi hari dan menampilkan warna warni bulu mereka bersama, untuk menarik burung Cendrawasih betina.
Ciri burung Cendrawasih jantan dewasa ditutupi dengan berbagai ukuran dan bentuk bulu dalam setiap warna kepalanya dan tengkuknya berwarna kuning, dan memiliki daguu berwarna hijau.
sedangkan ciri burung Cendrawih betina warna bulu coklat cenderung suram dan dan kusam, hal ini sangat berguna sekali sebagai perlindungan ketika bersarang dan membesarkan anak-anaknya.
Cantik sekali ya burung Cendrasih atau burung yang disebut dengan burung surga ini...?

Burung Flamingo (Phoenicopterus Ruber)

Burung Flamingo (Phoenicopterus ruber) adalah binatang yang berasal dari Amerika.
Semua Flamingo monogami dan perkawinan terjadi pada kelompok-kelompok besar.

Burung Flamingo dapat berkembangbiak satu sampai dua kali dalam setahun tergantung dari ketersediaan makanan.
Reproduksi terjadi kapan saja alias tidak mengenal musim dan bertelur antara satu sampai dengan dua butir.
Bulu burung flamingo yang baru keluar dari cangkang telur berwarna abu-abu, akan tetapi setelah flamingo dewasa memiliki warna yang bervariasi dari merah muda hingga merah cerah karena bakteri akuatik dan beta karoten yang terkandung dalam makanan yang mereka makan.
Flamingo yang makanannya cukup akan memiliki warna bulu yang lebih bagus dan cerah sehingga akan mudah menarik pasangannya.

Rabu, 04 Desember 2013

13 Tips Cara Memandikan Kucing

Jika anda memiliki kucing kesayangan dirumah sudah barang tentu akan melakukan perawatan rutin yaitu memandikannya, tidak ada salahnya jika anda mencoba tips cara memandikan kucing berikut ini :
1. Sebelum mandi tekan lembut telapak kaki kucing agar cakar terdorong keluar, lalu digunting bagian kuku yang putih.
2. Gerakan harus hati-hati jangan sampai menggunting bagian daging.
3. Gunakan cotton butt dan baby oil untuk membersihkan bagian telinga luar maupun bagian dalam.
4. Sisir bulu kucing dengan sisir lurus agar buku kucing tidak kusut.
5. Penyisiran bulu kucing dilakukan pada seluruh bagian, jangan lupa bagian ketiak juga karena bulu bagian ketiak biasanya kusut.
6. Ambil shampo masukkan kedalam bak, ratakan baru kemudian kucing dimasukkan.
7. Mandikan kucing sambil membelainya agar kucing tenang dan nyaman.
8. Bersihkan seluruh bagian tubuh kucing, hati-hati dalam membersihkan bagian telinga dan muka kucing.
9. Sambil dibersihkan ada baiknya pijat-pijat pelan tubuh kucing.
10. Perhatikan juga bagian ekor kucing, kucing yang belum dikebiri biasanya banyak minyak dibagian ekornya.
11. Jika semua sudah selesai, bilas seluruh bagian tubuh kecing dengan air pelan-pelan jangan sampai kucing menjadi terkejut.
12. Keringkan tubuh kucing dengan kain, kemudian bulu-bulu kucing anda keringkan dengan menggunakan kipas angin, kemudian baru menggunakan hair dryer.
13. Terakhir sisir seluruh bulu kucing.
Nah sudah bersih dan kucing siap untuk diajak bermain-main bareng keluarga dirumah. Demikianlah 13 Tips Cara Memandikan Kucing, terima kasih.

Selasa, 03 Desember 2013

Definisi / Pengertian Transaksi Terapeutik

Transaksi berarti perjanjian atau persetujuan yaitu hubungan timbal balik antara dua pihak yang bersepakat dalam satu hal.

Terapeutik adalah terjemahan dari therapeutic yang berarti dalam bidang pengobatan. Ini tidak sama dengan therapy atau terapi yang berarti pengobatan. Persetujuan yang terjadi antara dokter dengan pasien bukan bidang pengobatan saja tetapi lebih luas, mencakup bidang diagnostik, preventif, rehabilitatif maupun promotif maka persetujuan ini disebut persetujuan terapeutik atau transaksi terapeutik.
Dalam bidang pengobatan, para dokter dan masyarakat menyadari bahwa tidak mungkin dokter menjamin upaya pengobatan akan selalu berhasil sesuai dengan diinginkan pasien / keluarga. Yang dapat diberikan dokter adalah upaya maksimal. Hubungan dokter dengan pasien ini dalam perjanjian hukum perdata termasuk kategori perikatan berdasarkan daya upaya / usaha maksimal (inspanningsverbintenis). Ini berbeda dengan ikatan yang termasuk kategori perikatan yang berdasarkan hasil kerja (resultaatsverbintenis).
Yang terakhir ini terlihat dalam urusan kontrak bangunan, dimana bila pemborong tidak membuat rumah sesuai jadwal dan bestek yang disepakati, maka pemesan dapat menuntut pemborong.

Sumber Buku :
M. Jusuf Hanafiah, Amri Amir, Etika Kedokteran & Hukum Kesehatan, EGC, Jakarta, 1999.

Landasan Pengaturan Tenaga Kesehatan

Landasan Pengaturan Tenaga Kesehatan 

1. Landasan Filosofis 
Niat baik saja tidak cukup karena tindakan tenaga kesehatan ini berkaitan dengan berbagai risiko yang membahayakan. Seseorang yang memiliki niat baik dalam menolong atau membantu pengobatan tidak serta merta diperbolehkan, harus ditunjang dengan pengetahuan dan keterampilan yang memadai, hal ini hanya bisa tercapai apabila ada pengaturan tenaga kesehatan yang baik.
2. Landasan Sosiologis 
Tenaga kesehatan dalam menjalankan tugasnya pasti terkait dengan pihak lain terutama wilayah tindakan yang saling bersinggungan antara profesi satu dengan profesi yang lainnya sehingga sangat penting sekali adanya pengaturan tenaga kesehatan.
3. Landasan Yuridis 
Landasan ini berkaitan dengan pengaturan hukum menyangkut tenaga kesehatan yang berlaku secara nasional. Peraturan ini contohnya peraturan menteri kesehatan.
4. Landasan Teknis 
Landasan ini terkait dengan diperlukannya teknis tindakan yang dilakukan oleh tenaga kesehatan dalam menjalankan upaya kesehatan. Contohnya adalah pengaturan standar operasional prosedur sedemikian rupa.
Tujuan Pengaturan Tenaga Kesehatan adalah : 
1. Memberikan perlindungan kepada masyarakat
2. Mempertahankan dan meningkatkan mutu tenaga kesehatan
3. Menjamin adanya kepastian hukum

Otopsi Forensik Pembunuhan Bayi Baru Lahir

Otopsi berasal dari kata "autopsia" yang diambil dari bahasa Yunani. Terdiri dari kata auto yang artinya "sendiri" dan opsis yang artinya "melihat". Pengertian / Definisi Otopsi Forensik adalah pemeriksaan terhadap tubuh jenazah untuk kepentingan peradilan, meliputi pemeriksaan bagian luar dan bagian dalam dengan menggunakan cara-cara yang dapat dipertanggung jawabkan secara ilmiah oleh arli yang berkompeten. Tanpa dilakukannya otopsi, maka sebab kematian seseorang tidak dapat ditentukan.

Otopsi forensik menjadi sebuah keharusan apabila dilakukan terhadap seseorang yang meninggal akibat peristiwa pidana atau setidak-tidaknya terdapat indikasi adanya kejahatan dalam proses kematian itu. Sebab kematian hanya dapat ditentukan dengan otopsi. Proses otopsi dimulai dari persiapan, pemeriksaan luar, pemeriksaan dalam, menutup jenazah dilakukan secara sistematis.
Pada pemeriksaan mayat forensik bayi baru lahir dari hasil otopsi forensik akan memberikan informasi hal-hal berikut, antara lain :

1. Ada tidaknya tanda perawatan
2. Apakah bayi tersebut Viable atau Non Viable 
3. Umur bayi dalam kandungan, premature, matur atau post matur
4. Sudah atau belum bernafas
5. Ada tidaknya tanda kekerasan
6. Apakah penyebab kematiannya
Pemeriksaan terhadap wanita yang disangka sebagai ibu dari bayi yang bersangkutan bertujuan untuk menentukan apakah wanita tersebut baru melahirkan. Dalam menghadapi kasus-kasus seperti ini seyogyanya penegak hukum dapat meminta bantuan dokter memeriksa suspek guna membuktikan tanda kehamilan, tanda persalinan dan hubungan genetik antara ibu dan bayi.
Sumber :
Bambang P, Kunthi Y, Arista H, Petunjuk Teknik Otopsi, Badan Penerbit Univeristas Diponegoro, Semarang, 2009.
Abraham S, et al, Tanya Jawab Ilmu Kedokteran Forensik, Badan Penerbit Universitas Diponegoro, Semarang, 2009.

Khasiat dan Manfaat Bunga Matahari

Baik lah,kali ini saya akan membahas tentang Khasiat dan Manfaat Bunga Matahari
Nama Ilmiah Latin Bunga Matahari : Helianthus annuus L.
Ciri-Ciri Bunga Matahari :

Tinggi Bunga Matahari : 1-3 meter
Batang Bunga Matahari : Berbatang basah dan berbulu
Daun Bunga Matahari : Berdaun tunggal
Bunga Matahari : Bunganya besar dengan mahkota berbentuk pita berwarna kuning disepanjang cawannya. Ditengahnya terdapat bunga-bunga kecil berwarna coklat
Kandungan Bunga Matahari : Bunga mengandung sitosterol, prostaglandin E, clorogenic acid, quinic acid, phytin 3 dan 4, benzopyrene.
Khasiat Bunga Matahari :
1. Mengobati Sakit Kepala
Bunga 25-30 gram dan 1 butir telur ayyam utuh, direbus dalam 3 gelas air hingga tersisa 1/2 gelas, minum sesudah makan 2X sehari.

2. Mengobati Radang Payudara (Mastitis)
Kepala bunga (tanpa biji) dipotong halus kemudian dijemur, setelah kering disangrai sampai hangus lalu ditumbuk halus. Minum 3x sehari dan untuk setiap minum 10-25 grram dicampur dengan gula dan air hangat, 3X sehari minum pertama kali harus keluar keringat (Pakai selimut)
3. Mengobati Reumatik
Kepala bunga digodok (kanji), tempelkan dibagian yang sakit.
4. Mengobati Disentri
Tiga Puluh gram (30 gr) biji seduh, ditim selama 1 jam. Setelah diangkat tambahkan gula batu secukupnya, lalu diminum.
5. Mengobati Susah Buang Air Besar dan Kecil
15-30 gr akar segar direbus, lalu diminum
6. Mengobati Infeksi Saluran Kencing
Rebus 30 gram akar, menjelang mendidih, angkat dan minum.

Demikian yang dapat saya sampaikan,mohon maaf jika ada tutur salah kata.


Jangan lupa share and subscribe iya,,,!!!!!